Busi Gampang Mati! Cara Mudah Mengatasi Busi Motor Hitam Dan Basah, Terbaru

 TIPS DAN TRIK CARA MUDAH MENGATASI BUSI MOTOR HITAM DAN BASAH, BUSI CEPAT MATI

\



BENGKEL PENO. Busi pada sepeda motor merupakan salah satu komponen kecil yang memiliki peran penting untuk menghidupkan sebuah kendaraan bermotor.


Komponen ini memang berukuran sangat kecil dan terlihat sepele namun, jika busi motor kalian mengalami sebuah masalah yang tentunya berdampak pada proses pembakaran di dalam mesin tidak sempurna sehingga menyebabkan mesin motor kalian sering mogok atau masalah lainnya.


Kondisi busi motor hitam dan basah merupakan salah satu dampak buruk untuk kesehatan dan keawetan si busi itu sendiri. Karena hal ini akan menyebabkan busi motor kalian berumur pendek yang tentunya kurun waktu satu atau dua minggu busi motor kalian sudah rusak dan minta di ganti.





FUNGSI BUSI

Pada dasarnya, busi sepeda motor berfungsi untuk memberikan percikan bunga api guna membakar campuran bahan bakar dan udara yang terkompresi di ruang bakar, percikan bunga api itu di hasilkan dari tegangan listrik yang di hasilkan oleh koil ke busi.


Ketika percikan bunga api itu membakar campuran bensin dan udara yang terkompresi maka terjadilah ledakan di dalam ruang bakar dan menjadi daya untuk menggerakkan sepeda motor. Oleh karena itulah busi motor punya peran yang sangat penting dalam sebuah rangkaian sepeda motor.





PENYEBAB BUSI CEPAT HITAM DAN BASAH

Perlu kalian ketahui bahwa kondisi atau warna pada ujung busi merupakan indikator dari proses pembakaran pada mesin. Oleh karena itu, Terjadinya perubahan warna pada busi akan sangat berpengaruh pada proses pembakaran bahan bakar.


Berikut adalah hal-hal yang menyebabkan busi cepat hitam.
  • Campuran BBM yang terlalu boros
  • Setelan angin pada karburator terlalu rapat
  • Filter udara kotor

Lalu yang di maksud dengan campuran bahan bakar di sini adalah komposisi bahan bakar yang masuk ke intake manifold, jika komposisinya lebih banyak maka hal ini bisa di katakan boros sehingga menyebabkan busi pada motor menjadi cepat hitam dan basah. Campuran bahan bakar yang ideal hanya 1/14 dari udara yang masuk ke dalam intake manifold menuju ruang bakar.


Namun, kasus seperti ini bisa terjadi dan masalah utamanya di akibatkan karena boros BBM sehingga, busi tidak dapat membakar campuran udara dengan bensin dengan sempurna. Bisa di katakan pada saat karburator memproses udara dan bahan bakar menjadi pengabutan, bensin masuk lebih banyak ketimbang udara sehingga pada saat busi memercikkan bunga api bensin tidak terbakar secara menyeluruh sehingga ujung elektroda busi menjadi hitam dan basah.


Untuk itu saya akan memberikan sebuah tips dan trik cara mudah mengatasi busi motor hitam dan basah, tentunya supaya kalian tidak lagi sering ganti busi motor. simak ulasannya di bawah ini.





TRIK MUDAH MENGATASI BUSI MOTOR HITAM DAN BASAH

- Langkah pertama kalian lepas karburator dari mesin sepeda motor kalian menggunakan kunci ring 8, 10, obeng, atau kunci L di sesuaikan dengan baut yang terpasang karena setiap jenis kendaraan tidak menggunakan baut yang sama.

- Setelah itu buka mangkuk karburator menggunakan obeng + 

- Jika mangkuk sudah terbuka kalian lepas komponen yang namanya main jet.



- Setelah main jet terlepas kalian siapkan serabut kabel dengan panjang di kira-kira bisa masuk ke dalam lubang main jet.




- Masukkan serabut kabel ke dalam lubang main jet. Banyak atau sedikitnya serabut kabel yang di masukkan bisa kalian kira-kira sendiri.



- Jika sudah, pasang kembali main jet dan karburator ke sepeda motor kalian lalu hidupkan motor dan di tes dengan cara di gas mentok apabila motor kalian tidak mengalami brebet seperti telat bensin, tidak muncul asap hitam pada knalpot dan kondisi busi sudah tidak hitam seperti sebelumnya itu tandanya sudah berhasil.



catatan:

Cara ini di lakukan cuma akal-akalan atau mengakali saja karena cara ini tidak akan tahan lama, untuk penggunaan kurun waktu yang lama dan paling aman alangkah lebih baik kalian ganti saja main jet dengan catatan lubang main jet lebih kecil dari yang kalian gunakan sebelumnya.



 

Posting Komentar untuk "Busi Gampang Mati! Cara Mudah Mengatasi Busi Motor Hitam Dan Basah, Terbaru"