Penyebab Dan Cara Mengatasi Mesin Motor Ngelitik Kasar Saat Panas

 PENYEBAB MESIN MOTOR MUNCUL SUARA NGELITIK SAAT PANAS DAN CARA MENGATASINYA






MOTOR LEGEND. Berbicara soal mesin motor yang muncul suara kasar saat panas, memang kondisi seperti ini sering terjadi ketika kita mengendarai sepeda motor dan sudah berjalan sejauh beberapa kilo meter maka akan muncul suara ngelitik atau kasar pada mesin.


Namun hal ini jarang atau bahkan tidak mungkin terjadi pada sepeda motor yang masih standar pabrikan, tetapi tidak menutup kemungkinan apabila ada komponen yang sudah aus suara kasar tersebut akan muncul.


Dalam beberapa kasus suara ngelitik ini sering terjadi pada motor yang sudah di BORE UP atau STROKE UP, ketika dalam kondisi dingin memang tidak ada suara ngelitik tetapi ketika sudah di panaskan suara tersebut akan muncul. Berdasarkan pengalaman yang saya alami suara ngelitik tersebut sering terjadi pada area blok kop mesin.


Lalu apa penyebab dari suara ngelitik tersebut? dan bagaimana cara mengatasinya? mari di simak ulasannya di bawah ini.



PENYEBAB MESIN NGELITIK


Sebelum masuk ke inti pembahasan perlu kalian ketahui terlebih dahulu bahwa kondisi mesin yang sudah di UPGRADE yakni BORE UP dan STROKE UP itu suhu mesin akan meningkat lebih cepat panas dari pada standar. Nah akibat dari panasnya suhu mesin part yang ada pada kop akan memuai, maka terjadilah suara ngelitik tersebut.


Jadi penyebab utama mesin ngelitik adalah akibat dari suhu mesin yang terlalu tinggi sehingga part yang ada di dalam kop memuai atau berubah bentuk. Apabila pert tersebut sudah berubah bentuk yang artinya part tersebut akan melebar atau melonggar yang artinya sudah tidak rapat lagi, hal inilah yang menimbulkan suara ngelitik pada kop mesin tersebut. 


Tetapi jika motor tersebut masih dalam kondisi standar pabrikan, suara ngelitik kasar pada kop mesin di akibatkan oleh aus nya komponen mesin.



CARA MENGATASI MESIN NGELITIK ATAU KASAR


Sebenarnya untuk mengatasi suara ngelitik ini bisa di bilang gampang-gampang susah, langkah pertama yang perlu kalian lakukan adalah kalian bongkar kop mesin lalu kalian cek satu per satu komponen yang dapat ter indikasi kerusakan atau aus seperti di awah ini.
  1. Seal Kelep
  2. Kelep
  3. Bearing Atau Kelaher Noken As
  4. ROCKER ARM [ Temlar ]
  5. ROCKER ARM SHAFT [ Pen Temlar ]
  6. Rumahan Pen Temlar
  7. Setelan Rantai Kamrat 

Apabila ada kerusakan dari salah satu komponen di atas kalian hanya perlu menggantinya dengan yang baru, walaupun kerusakan tersebut hanya sedikit kalian harus tetap mengganti part tersebut, kenapa demikian?


Sebagai contoh pada pen temlar yang sudah aus, maka pen temlar akan sedikit kocak. Jika hal tersebut di biarkan begitu saja tanpa di ganti, panas yang berlebih pada silinder head akan menyebabkan pemuaian pada pen temlar. Akibat dari pemuaian tersebut yang awalnya hanya kocak sedikit akan menjadi longgar, hal inilah yang mengakibatkan bunyi ngelitik.



Kesimpulan

Bisa kita simpulkan dari apa yang sudah saya jelaskan seperti di atas bahwa, motor yang masih dalam keadaan standar parik sangat jarang sekali terjadi kerusakan seperti ini. Karena motor yang masih dalam keadaan standar, suhu mesin masih normal-normal saja tidak sampai mengalami suhu yang berlebih.


Tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa mesin motor yang selalu di pakai dan jarang di rawat akan terkena penyakit ini, namun bisa kita indikasi bahwa suara ngelitik tersebut di akibatkan karena adanya salah satu komponen pada kop mesin yang sudah rusak atau aus.


Dalam beberapa kasus, mesin ngelitik ini paling banyak di alami oleh motor yang sudah di BORE UP dan STROKE UP. Karena mesin motor yang sudah di UPGRADE suhu mesinnya akan lebih panas ketimbang standar. Jadi sangat wajar jika suara ngelitik ini terjadi, apakah bisa suara ini di hilangkan pada motor yang sudah di UPGRADE? untuk menghilangkan suara ini bisa saja namun tidak 100% hilang dengan cara saat pemasangan komponen silinder atau kop mesin dengan pas dan presisi.


Lalu pada bagian ROCKER ARM yang apabila mesin kalian masih menggunakan jenis sepatu silah kan ganti dengan jenis roler untuk meminim kan suara yang terjadi akibat gesekan antara ROCKER ARM dan noken as.






Posting Komentar untuk "Penyebab Dan Cara Mengatasi Mesin Motor Ngelitik Kasar Saat Panas"