Tips Dan Trik Memperbesar Pengapian Pada Couill Sepeda Motor

 TIPS DAN TRIK CARA MEMPERBESAR PENGAPIAN PADA COIL SEPEDA MOTOR 





Halo agan-agan ku semua, bagaimana hari-hari kalian? sudahkah bersyukur untuk hari ini? jangan lupa untuk tetap bersyukur ya walaupun hati sama fikiran kacau 😂.


Bagi kalian yang sudah nyasar di sini, entah karena lagi gabut atau apapun itu, kami akan menyediakan sebuah edukasi tentang tips dan trik memperbesar pengapian Couil sepeda motor.


sebelum kita masuk ke inti penbahasan taukah kalian mengenai apa itu koil di sepeda motor? dan apa fungsi dari koil itu sendiri?


KOIL MOTOR


Koil motor adalah sebuah komponen pemasok daya listrik untuk busi. setiap sepeda motor tentunya di lengkapi dengan komponen kumparan pengapian ini. Walaupun bentuknya terlihat sangat sederhana, namun memiliki peran yang sangat penting untuk sebuah sepeda motor. Kalau kondisi koil rusak, maka motor tidak bakalan bisa hidup.


 .Fungsi Koil Motor


Koil pada sepeda motor berfungsi sebagai alat untuk menaikkan tegangan listrik dari 12 volt menjadi 25.000 volt dari hasil induksi elektromaknetik yang di hasilkan dari ke dua kumparan primer dan sekunder. Panas yang di hasilkan akan di gunakan untuk menghasilkan sebuah percikan bunga api pada busi, sehingga mesin bisa menyala.


Selain kumparan, pada koil juga terdapat komponen penyekat, inti busi, terminal (+/-)  dan terminal output. Koil motor standar bawaan pabrik sendiri rata-rata memiliki tegangan antara 12.000 sampai 15.000 volt.


Nah, Bagi kalian yang ingin memperbesar arus listrik terhadap koil untuk kebutuhan motor balap, herex dan lainnya, kami memiliki sebuah terik sederhana namun sangat efektif karena tidak membutuhkan biaya yang besar. Simak ulasannya berikut ini:



Cara Membuat Pengapian Lebih Besar


Berikut kami berikan sebuah terik sederhana bagaimana cara memperbesar arus listrik atau pengapian pada koil motor. Cara ini sering di sebut ground strap.


Siapa yang tidak tahu modifikasi ini, dengan memberikan sebuah lilitan kabel tembaga pada kabel koil atau busi, modifikasi yang viral karena di gadang-gadang dapat meningkatkan percikan bunga api yang besar sehingga dapat meningkatkan tenaga mesin.


Untuk membuat ground strap kalian perlu menyiapkan beberapa bahan yaitu: kabel tembaga dan lak ban.


Langkah Pembuatan


Langkah awal kalian lepas terlebih dahulu koil dari motor agar mempermudah saat proses pemasangan ground strap. Lalu siapkan kabel tembaga dan lilit kan kabel tembaga di kabel koil dengan cara memutar dan rapat. 

contoh gambar pemasangan 1.



Untuk proses melilit, isolator kabel ada yang di kupas dan tidak, dan kami di sini memakai cara tidak melepas isolator kabel. Untuk melilit kabel busi dengan tembaga di beri jarak beberapa senti dari ujung kabel yang dekat dengan busi, lilitkan kabel tembaga kira-kira sampai menyentuh koil.

contoh gambar pemasangan 2.



Jika sudah selesai melilitkan kabel tembaga, lalu kalian lak ban kabel pada titik kabel busi dan koil. untuk lebih jelasnya, lihat gambar di bawah ini.

contoh gambar pemasangan 3.


Stelah selesai di lak ban, sisa kabel tembaga tadi jangan di putus dulu, karena sisa lilitan kabel tembaga tadi di teruskan ke aki motor seperti gambar di bawah ini.


 
Apabila sudah terpasang, silahkan kalian tes maka akan terlihat perubahannya, percaya atau tidak terlihat seperti ilmu megic / sulap. Trik ini bisa kalian coba di motor apa saja, dan kami mencoba ini pada motor Honda CB alhasil sangat memuaskan.


Itulah ulasan sederhana dari kami tentang terik memperbesar pengapian pada koil sepeda motor atau yang sering di sebut sebagai ground strap. Semoga bermanfaat.




















Posting Komentar untuk "Tips Dan Trik Memperbesar Pengapian Pada Couill Sepeda Motor"